Merdeka17.id – SD Negeri 09 Manado terus mengukir prestasi. Setelah meraih juara 3 lomba gerak jalan tingkat Provinsi Sulawesi Utara pada HUT ke-79 Republik Indonesia tahun 2024, ter-anyar salah satu siswanya meraih medali emas cabang olahraga pencak silat.
Menurut Kepala Sekolah Evie Mandey, S.Pd. saat ditemui pada Rabu, 23 Oktober 2024, siswa tersebut meraih juara 1 Open Turnamen Pencak Silat Piala Provinsi Sulawesi Utara tahun 2024.
Atas prestasinya ini, dan dengan pertimbangan khusus, maka anak tersebut langsung dinaikkan ke kelas 6 karena anak ini telah menjadi kebanggaan seluruh keluarga besar SD Negeri 09 Manado.
“Prestasi ini akan memberikan motivasi siswa lainnya untuk berbuat yang terbaik,” katanya bangga.
Sejak memimpin SD Negeri 09 Manado, Evie Mandey yang enerjik dan inovatif ini terus berkarya memajukan satuan pendidikan yang dipimpinnya. Mantan guru SD Negeri 02 Manado ini sukses menerapkan disiplin bagi siswa dan guru.
Tak heran SD Negeri 09 Manado terus melejit dan sukses menaikkan Rapor Pendidikan tahun 2023 dan dihargai dengan BOS Kinerja. Kemampuan literasi dan numerasi anak didik meningkat dan diharapkan bisa dititingkatkan lagi pada ANBK (asesmen nasional berbasis komputer) tahun 2024 ini.
Terkait penerapan Kurikulum Merdeka yang didalamnya ada P5 (proyek penguatan profil pelajar Pancasila), SD Negeri 09 Manado tetap konsisten. Buktinya, di saat siswa kelas 5 fokus pada ANBK, siswa kelas 6 tetap menggelar P5 membatik pada kaos dasar putih.
Sebelumnya, Evie Mandey menerapkan P5 mengolah sampah plastik menjadi barang bernilai ekonomis. “Banyak prestasi dan kreasi yang sudah dilakukan anak didik dengan bimbingan para guru.”***
Kontributor: Meldi Sahensolar
Editor: Iwan Ngadiman