Merdeka17.id – SD Negeri 46 Manado di bawah kepemimpinan Eva Martha Maria Purukan, S.Pd. mendapat apresiasi dari Kemdikbudristek berupa pemberian Dana BOS Kinerja dua tahun berturut, yakni 2023 dan 2024, masing-masing sebesar Rp.22.500.000,- (dua puluh dua juta lima ratus ribu rupiah).
Penghargaan ini diberikan karena Kemdikbudristek menilai Eva Martha Maria Purukan berhasil meningkatkan mutu rapor pendidikan sekolahnya. “Ini berkat kerja keras semua jajaran serta bimbingan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Manado.”
Dijelaskan, BOS Kinerja akan digunakan untuk peningkatan kapasitas guru. Guru yang mumpuni adalah mereka yang memiliki kompetensi sehingga kualitas siswa tidak diragukan lagi. “Mereka–guru– akan diikutkan pada workshop. Selain itu, akan ada pengadaan buku penunjang. Semuanya mengacu pada petunjuk teknis,” katanya.
Sekilas tentang SD Negeri 46 Manado. Didirikan pada tahun 1910. Dari data yang ada, sekolah ini menggunakan panduan kurikulum belajar SD tahun 2013. Beralamatkan di Jalan Gurita Nomor 08, Kelurahan Tumumpa Dua, Kecamatan Tuminting, Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara. SD Negeri 46 Manado ter-akreditasi grade A dengan nilai 90 (tahun 2010) dari BAN-S/M (Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah).
Kontributor: Meldi Sahensolar
Editor: Iwan Ngadiman